Honda NR250 Turbo & VT250FTC, Duet Dahsyat Anti Regulasi !
Di era motor klasik era 1960-80’an, Suzuki, Yamaha & Kawasaki adalah segelintir produsen yang terdepan dalam mendevelop motor, ataupun teknologi yang digunakan… Tapi saat kita bicara soal Inovasi, Tak perlu diragukan lagi, Di era tersebut Honda layak mendapat julukan “The Craziest” alias Produsen “Paling Gila” dalam setiap aspek sepeda motor. Dimulai dari Honda Six RC166–RC174–CBX1000 (60’an), NR500 (70’an), hinggaNR750 Endurance/Prototype (80’an)…
Masih ada yang menganggap kurang gila ? Tentu saja masih kurang ! Surprise kan ? wkwkwk… Karena yang tadi EA’s Blog belum semuanya tuh Brosist ! Nah, Di Artikel Historical Bike kali ini, Kita bakal membahas 2 motor sekaligus yang jadi saksi bahwa hanya regulasi & peraturan yang mampu mengalahkan “Kegilaan” peninggalan OpaSoichiro Honda… yang dibalut dalam “kisah tak sempurna” ala Honda NR250 Turbo & VT250FTC ! Cekidots…
Honda NR250 Turbo
Honda NR250 Turbo, Konon dibuat persis dengan NR500 MK IV…
Kisah tentang motor fenomenal yang keberadaannya cukup misterius ini diawali sejak akhir era 70-an… Saat Honda yang saat itu pendiriannya teguh soal motor 4-Tak, Dihadapkan dengan fakta pelik bahwa motor 2-Tak jauh lebih powerfull & liar dibanding motor 4-Tak… So, Seperti yang sudah pernah EA’s Blog ulas sebelumnya, Mereka menciptakan Honda NR500. Motor dengan teknologi sasis, suspensi, serta metalurgi yang terbaik di masanya… Dan nggak cuma itu yang bikin greget, Faktanya, NR500 mengusung mesin 90° V4 Oval-Piston, DOHC 32-Valve, plus Dual Side-Mounted Liquid-Cooled – alias bak mesin V8 yang di lakban #eh disulap menjadi V4 (Karena regulasi saat itu hanya memperbolehkan maksimal 4 Silinder).
Ide yang diusung Opa Soichiro Honda, Irimajiri-San, dan kawan-kawan memang super-duper fenomenal ! Bahkan seakan membuktikan betapa jauhnya gap antara Honda dan pabrikan lainnya dalam hal pengembangan Mesin 4-Tak… Tapi, Kenyataannya dilapangan sangat bertolak belakang. Dengan Power yang sangat besar, Kitiran mesin mencapai 23.000 RPM, plus Teknologi serta Faktor “X” yang belum se-modern sekarang, Honda NR500 tak pernah mencapai kata “Sukses“… Bahkan banyak media yang membuat lelucon bahwa singkatan Honda NR adalah “Never Ready” alias Motor yang nggak pernah siap balapan…
Honda NS500 Freddie Spencer
Sempat diupayakan terus-menerus selama beberapa tahun, Honda akhirnya menyerah dengan keadaan dan ikut membuat Motor Balap GrandPrix 2-Tak yang bernama Honda NS500. Ditunggangi pebalap legendaris Freddie Spencer, NS500 mendulang hasil yang sangat Positif bagi Pabrikan sayap tunggal… Tapi, Ide tentang Oval-Piston “Gokil” milik NR-Series tak pernah padam ditelan waktu.
Meskipun tetap ikut balap bareng motor 2-Tak, Tapi di tahun 1982, Pabrikan sayap mengepak coba menentang FIM (Selaku penyelenggara WGP saat itu), soal regulasi GrandPrix yang seakan menyudutkan motor balap 4-Tak Honda… Mereka coba menyampaikan masukan kepada FIM, tentang sebuah rencana untuk membuat motor 4-Tak bisa bersaing dengan motor 2-Tak… Caranya, Dengan membuat motor 250cc 4-Tak 2 Silinder, dengan bantuan teknologi Turbocharger ! Alasan Honda saat itu cukup kuat, Lantaran Motor 4-Tak sudah terbukti lebih ramah emisi gas buang, plus “Doping” Turbocharger yang mampu meningkatkan Power & Efisiensi sekaligus…
Sketsa Desain Mesin Honda NR250 Turbo
Dan youknow Brosist ? Honda nggak cuma asal jeplak doang tuh ! Sebagai bahan pertimbangan FIM, Mereka juga membuat prototype Honda NR250 Turbo (codename : NR250TC)… Ya, Nggak salah lagi, 250cc Oval-Piston Turbocharger tuh Brosist !! Ini juga membuktikan kesungguhan Opa Soichiro dkk, bahwa Honda belum menyerah soal NR-Series…!
Pertanyaan nya : Bagaimana mungkin motor 4-Tak 250cc 2 Silinder bisa menyaingi Power Motor 2-Tak 500cc 4-Silinder, Sekalipun ditambah Turbocharger ? Nah, Disitulah trik yang dimainkan Honda… Seperti yang sudah sedikit disinggung sebelumnya, Pada dasarnya, Oval-Piston milik Honda adalah teknik menggabungkan 2 Piston menjadi 1 ! Yang berarti, Mesin V-Four aslinya adalah V8, dan V-Twin berarti ?? Bener banget, NR250 aslinya adalah Motor balap 250cc V-Four !! Bloody hell…
Terkejut ? Eits, Simpan dulu… Yang lebih bikin greget lagi, Honda tak hanya sekedar menambahkan Turbo ke NR250, Tapi juga sekaligus Twin-Turbo dan Intercooler nya tuh Brosist ! Alias masing-masing Blok & Head silinder nya punya Turbo dan Intercooler masing-masing ! Sebelum menanamkannya ke mesin Oval-Piston anyar ini, Honda juga diketahui sempat mencoba Turbocharger ke NR500 juga lho ! Sketsa pengembangannya, Bisa Brosist saksikan sendiri di pic yang EA’s Blog sertakan diatas tadi… Kurang Gokil apa lagi coba…?
NR500, NR750 Endurance, NR750 & NR250 Turbo… Hail Honda NR-Series !!
Dengan kombinasi Super Fenomenal tersebut, Maka nggak heran saat dites internal, Honda NR250 Turbo mampu memuntahkan tenaga hingga 153 PS @ 18.500 RPM ! Plus bobot yang cuma 125 Kg saja tuh… Dengan power dahsyat seperti itu, plus Bobot yang sangat-sangat ringan, Maka nggak heran kecepatan maksimum yang diklaim Honda setara dengan Motor Balap 500cc 2-Tak saat itu – alias “More than 160 Mph (265 Km/h)“…
Tapi rencana dan proyek besar Honda ternyata hanya menjadi tumpukan file usang FIM semata… Karena penguasa tertinggi WorldGP tersebut tetap mempertahankan “The Winning Team” alias masih percaya pada kecepatan, kemudahan, serta efisiensi cost dari motor 2-Tak ! Untuk menegaskan penolakan tersebut, FIM sampai membuat pasal yang mengatur pelarangan penggunaan Turbocharger bahkan Oval-Piston juga tuh !! NO TURBOCHARGING UNIT, NO OVAL PISTON, Tulis mereka… Tapi, Jejak dan pengaplikasian Turbo 250cc dari Honda masih terus berlanjut…
Honda VT250FTC
Mati satu, Tumbuh seribu… Itulah gambaran soal “Ide Gila” dari Honda. Kalau sebelumnya mereka gagal mengaplikasikan “Turbo 250” di ajang balap motor sejagad, WorldGP (MotoGP)… Kali ini di tahun 1983 mereka coba mengaplikasikannya langsung di motor jalanan, Alias motor yang nantinya bakal diproduksi massal ! Namanya dikenal dengan sebutan Honda VT250FTC, atau yang merupakan akronim dari VT250F Turbocharger… Ebusyed ??
Adalah Asaka Honda R&D, Divisi pengembangan Pabrikan Sayap mengepak yang diberi tanggung jawab oleh HRC soal development motor 250cc V-Twin Turbocharger, buah dari kegagalan Honda Racing di masa lalu… Takeo Fukui (yang nantinya jadi Presiden Honda tahun 2003-2009) adalah sosok utama dibalik pembuatan motor satu ini. Idenya saat itu, Menggabungkan produk 250cc Honda yang sudah diterima dengan baik di pasar domestik Jepang, Honda VT250F, dengan Turbocharger yang digunakan di NR250.
Honda VT250F
Doping & Extra nya…
Kalau sering pantengin Artikel Historical Bike ala EA’s Blog, Brosist sekalian pasti udah nggak asing lagi dengan nama Honda VT250F… Karena Sportbike yang pertama kali rilis di tahun 1982 ini sudah pernah EA’s Blog kupas tuntas di artikel Generasi 250cc V-Twin Honda. VT250F juga merupakan versi pendahulu dari VTR250, yang sempat digosipkan menjadi basis pengembangan New CBR250RR V-Twin, Meskipun akhirnya ZONK alias Hoax !
Sepasang “Doping” berlabel IHI Turbocharger dijejali ke mesin VT250F yang sudah mendapat rombakan di sektor Head & Silinder yang sudah diperkuat dengan material berkelas. Sebagai input selanjutnya, Takeo juga menambahkan Kopling Hidrolik (Hydraulic Clutch)… Hasilnya amazing Brosist ! Secara Full-Spec, Honda VT250FTC ini sanggup memuntahkan tenaga hingga 90 PS @ 11.500 RPM alias 2 kali lipat motor 250cc Inline-Four Super Hi-Rev layaknya CBR250RR & CB250F Hornet ! Edaannn…
Tapi, Spesifikasi tersebut jelas terlalu ekstrim untuk digunakan dijalanan umum (begitupun durability nya yang pasti ‘sekali pakai buang’). Asaka Honda R&D kemudian membuat versi de-tuned alias Down-spec (Penurunan rasio kompresi, Perubahan timing pembakaran, dll) sesuai dengan kebutuhan Jalan Raya… Meskipun demikian, power yang dihasilkan Honda VT250FTC tetap impresif – di angka 53 PS @ 12.500 RPM… Dan yang lebih membuat konsumen penasaran, Seperti yang ditulis Majalah “RIDE” Jepang, Honda juga menyertakan VT250FTC sebagai katalog produk tahun 1985 dengan status “Coming Soon“…
Kesuksesan ini kemudian memancing Honda untuk segera mendaftarkan Prototipe VT250FTC ke Ministry of Transport Jepang (atau sejenis Kementrian Transportasi Jepang gitu deh)… Namun, Jawaban yang diterima pihak Honda kala itu seakan jadi ulangan di tahun 1982 silam kala usul mereka ditolak oleh FIM. Ya, Ministry of Transport Jepang menilai Honda VT250FTC terlalu berbahaya untuk diproduksi dan diperjual-belikan di Pasar Domestik Jepang kala itu… alias Ditolak !! Motor 250cc yang biasanya jadi pilihan Biker pemula, Justru disodorkan Spesifikasi yang bahkan lebih powerfull dibanding motor 400-600 cc ! Yang lebih parah, Pasar Honda VT250F (versi standar nya) adalah JDM Only…
Tak kehabisan akal, Honda coba mengalihkan pemasaran Honda VT250FTC ke Ekspor atau Luar Negeri… Saat itu target mereka adalah Amerika, dan Eropa – dengan konsumen yang memang tergila-gila Motor Eksotis High-Speed ! Namun sayangnya, Jawaban pemerintah luar negeri kala itu seragam. Kira-kira seperti ini artinya nih Brosist : “Mereka coba menjual motor yang bahkan ditolak Izinnya oleh Pemerintahnya sendiri“.
Akhirnya gimana tuh ?? Ya udah, Gitu deh, Bubar, Bablas angine… Berakhir di gudang R&D ataupun di Museum Honda semata. Kalau di-personifikasikan, Honda VT250FTC bersama dengan pendahulunya, NR250 Turbo, mungkin teronggok lesu menyalahkan nasib yang seakan tak berpihak pada keduanya… “Ditolak lagi, ditolak lagi !” Begitu mungkin keluhnya… Meskipun demikian, Jalan yang diambil Honda untuk mendevelop NR250 Turbo & VT250FTC jelas perlu kita apresiasi tuh Brosist !! 250cc V-Twin plus Twin Turbo ?? Busyed, Kebayang deh kalau seandainya jadi dipakai di WGP ataupun di-produksi massal… By the way, Kapan lagi ya Honda berani bikin motor “gokil” kek begini ??
” Honda NR250 Turbo & VT250FTC, Limitless !!! “
source from :http://enoanderson.com/2015/11/11/honda-nr250-turbo-vt250ftc-duet-dahsyat-anti-regulasi/2/